Seseorang yang sangat hobi dengan olahraga pasti akan melakukan apapun yang berhubungan dengan olahraga, salah satunya dengan menonton film. Dari sekian ratus film anime, beberapa diantaranya adalah menceritakan tentang olahraga. Selain tokoh-tokohnya yang unik, alur ceritanya pun bagus kok.

Berikut ini kita akan kasih deretan anime dengan cerita olahraga, ada yang sudah pernah nonton belum ya?

1.Free

Film ini menceritakan sebuh pertemanan yang dijalin sejak SD yang awal terbentuknya karena tim renang pada sebuah klub. Pertemanan itu beranggotakan 4 orang yaitu Nagisa, Rin, Makoto dan Haruka. Ketika sudah beranjak dewasa, mereka pun akhirnya mengadakan reuni dan tak disangka adanya suatu perubahan pada Rin yang membuat ketiga teman lainnya itu terheran. Akhirnya demi memperbaiki hubungan seperti dahulu kala dengan Rin, mereka mendirikan klub renang iwatobi.

2.Slam Dunk

Anime yang sudah cukup lama keluar ini memang sangat terkenal pada jamannya. Film ini diangkat dari manga yang menceritakan seorang laki-laki beranama Hanmichi untuk menjadi atlet basket. Film ini juga sempat menjadi anime terbaik yang bertemakan olahraga.

3.Haikyuu

Tokoh film utama ini bernama Shoyo Hinata yang memiliki hobi bermain voli di SMP nya. Sangking kecintaannya terhadap voli, akhirnya ia membentuk tim dan mulai mengikuti beberapa pertandingan. Lalu tim itu pun akhirnya merekrut seseorang bernama Tobio. Kehadirannya Tobio membuat timnya sukses untuk memenangkan pertandingan. Namun setelah itu munculah banyak masalah yang membuat mereka harus bersaing.

4.Captain Tsubasa

Anak 90an kaum milenial pastinya gak asing dengan anime yang satu ini. Captain Tsubasa yang sangat terkenal pada jaman SD ini memang menjadi salah satu anime yang cukup banyak digemari oleh anak-anak. Film ini menceritakan tentang seorang anak kecil bernama Tsubasa yang sangat suka dengan bola. Seiring bertambahnya umur, Tsubasa ini selalu mengasah skill dan hobinya itu agar bisa menjadi pemain bola professional dunia.

5.Kuroko’s Basketball

Bermula dari SMP Teikou yang terkenal karena kehebatan tim basketnya. Saat kelulusan tiba, anggota tim basket pun menjadi berpencar untuk memasuki sekolah yang berbeda. Lalu satu anggota dari tim tersebut dianggap menjadi ancaman karena ternyata ia sedang berjuang untuk membuat tim basket SMA nya menjadi tim yang terbaik.

6.The Prince of Tennis

Anime ini menceritakan seorang lelaki bernama Ryone Echizen yang memiliki hobi pada dunia tennis. Perjuangannya pun sangat hebat karena ia ingin menjadi atlet tenis terbaik. Saat itu pula ia sangat terkenal di Amerika dan sempat menang 4 kali pertandingan. Kehebatannya itu membuat ayahnya berusaha untuk membujuk Ryone untuk kembali ke Jepang.

7.Cross Game

Cross game mengisahkan anak laki-laki bernama Kou Kitamura yang bercita-cita menjadi atlet baseball. Namun kenyataannya, ia tak pernah menunjukan bakatnya didepan banyak orang. Berbeda dengan tentangganya yang lihai dalam melempar bola, akhirnya Kou berusaha belajar agar bisa sehebat Aoba Tshukishima, tentangganya itu.

8.Ace of Diamond

Seperti yang kita tahu, Jepang adalah negara yang terkenal dengan olahraga baseballnya. Tak heran jika banyak anime yang bertemakan tentang olahraga baseball, salah satunya adalah Ace of Diamond. Anima ini menceritakan tentang pemain baseball terkenal di SMP bernama Eijun Sawamura. Suatu ketika ia pun harus pindah sekolah yang lebih bergengsi. Saat sudah berada di sekolah yang baru, ia pun menyadari bahwa namanya kini menjadil kecil lagi tak seperti di sekolah lamanya. Anime ini pun dibuat hingga lebih dari 100 episode, pokonya wajib ditonton deh.

.